Selasa, 28 Agustus 2012

Google Ingin Apple Hentikan Import iPhone, iPad dan iPod Touch ke Amerika Serikat

Apple kini nampaknya harus kembali bersiap untuk perang besar. Setelah perang paten melawan Samsung sudah mulai memasuki tahap akhir, kini mereka harus menyiapkan diri untuk menghadap Google.

Melalui salah satu perusahaan yang baru saja diakuisisinya, yakni Motorola, Google baru saja mengajukan pelanggaran hak paten terhadap Apple. Merekapun meminta agar pihak pengadilan melarang import produk Apple, yakni iPad, iPhone ataupun iPod Touch ke Amerika Serikat. Motorola pun mengajukan file pelanggaran hak paten tersebut ke International Trade Comission (ITC) pada jumat kemarin, (17/8). Dalam dokumen tersebut terdapat tujuh pelanggaran hak paten yang dianggap Motorola dilakukan oleh Apple, yakni reminder lokasi, notifikasi email, video player, bahkan voice recognition pada Siri.
Dalam pernyataannya, Motorola mengatakan bahwa pihak Apple tidak ingin menyelesaikan permasalahan paten tersebut secara baik-baik. Oleh karena itu merekapun melakukan langkah yang diperlukan untuk melindungi pihak perusahaan dan hasil kreasi para insinyurnya.

Tidak ada komentar: